FKUB Kota Bogor Bina Keharmonisan Lintas Agama

POJOKJABAR.com, BOGOR – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bogor menyosialisasikan salah satu programnya yaitu berkunjung ke tempat-tempat ibadah semua agama di Bogor yang dilaksanakan kamis (14/9/17). Parahyangan Agung Jagatkartta merupakan tempat ibadah pertama yang dikunjungi oleh FKUB Kota Bogor.

“Dalam kunjungannya, Kami menjelaskan mengenai sejarah Parahyangan Agung Jagatkartta yang merupakan pura terbesar di luar Bali yang memiliki luas mencapai 3,4 hektar,”  ujar   Humas Banjar Kota Bogor Ni Luh Puspasari.

Pihaknya kata dia, sangat menyambut kunjungan tersebut. Apalagi kegiatan ini sejalan dengan program dari Banjar Kota Bogor yang kedepannya akan lebih membuka diri. “Terutama hubungan dengan teman-teman lintas agama,”  tandasnya.

Adapaun dalam kunjungan tersebut, disambut langsung oleh Ni Luh Puspasari sebagai Humas Banjar Kota Bogor, I Wayan Laba dan Ketut Landra sebagai Pengurus Parahyangan Agung Jagatkartta Bogor dan  Mangku Nengah sebagai pemimpin ibadah.

Sementara  dari pihak FKUB Kota Bogor, hadir  Chotib Malik sebagai Ketua FKUB Kota Bogor, Hasbullah sebagai sekretaris FKUB Kota Bogor, Rusli Saiumun, Dayat Hidayat dan Djati sebagai anggota atau pengurus FKUB Kota Bogor.

Sumber: http://jabar.pojoksatu.id/bogor/2017/09/15/fkub-kota-bogor-bina-keharmonisan-lintas-agama/